28 Juni 2021        Berita
Hari Minggu, 8 September 2019 diselenggarakan PKKMB (Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru) di Universitas Gresik dan Akademi Analisis Kesehatan Delima Husada Gresik sebagai awal dimulainya mahasiswa baru mengenal kehidupan kampus Universitas Gresik. Rangkaian acara PKKMB, meliputi upacara pembukaan, jalan sehat dan hiburan, pengenalan universitas serta pengenalan kampus.
Upacara pembukaan PKKMB dimulai pukul 05.30 dengan inspektur upacara dipimpin langsung oleh Rektor Universitas Gresik Prof Dr. H. Sukiyat S.H., M.Si, diikuti seluruh civitas akademika Universitas Gresik, dan BEM Universitas Gresik. Upacara yang berlangsung kurang lebih setengah jam itu, juga dilakukan penyematan tanda peserta dan pemakaian secara simbolis jas almamater pada perwakilan mahasiswa baru.
Acara dilanjutkan dengan kegiatan jalan sehat dan hiburan. Rute perjalanan dimulai dari halaman kampus Universitas Gresik kemudian menyusuri jalan Arif Rahman Hakim, jalan Panglima Sudirman, Jalan Jaksa Agung, Jalan Proklamasi, kemudian kembali ke jalan Arif Rahman Hakim berakhir di halaman kampus Universitas Gresik.Sambil melepas lelah setelah jalan sehat, mahasiswa baru dan civitas akademika menikmati hiburan yang telah disiapkan oleh panitia PKKMB. Mahasiswa baru dari masing – masing fakultas menampilkan yel yel semangat. Civitas akademika dan BEM Universitas pun tak kalah dengan menyumbangkan suara emas mereka.
Setelah rangkaian acara hiburan dilanjutkan dengan kegiatan pengenalan masing – masing fakultas, meliputi pemaparan visi misi, informasi kurikulum pembelajaran akademik serta pengenalan dosen dan staf fakultas. Dengan antusias mahasiswa baru mengikuti seluruh rangkaian kegiatan PKKMB hingga acara selesai. Harapannya mahasiswa semakin mengenal kehidupan kampus tercinta, Universitas Gresik.